Sum 41 secara resmi mengucapkan selamat tinggal dan menyatakan bubar usai 27 tahun berkarya.
Pada bulan Mei 2023 lalu, melalui media sosial mereka, Sum 41 telah menyatakan akan bubar dan secara resmi mengumumkan tanggal tur terakhir mereka.
Grup asal Kanada yang beranggotakan Deryck Whibley, Dave Baksh, Jason McCaslin, Tom Thacker, dan Frank Zummo ini berbagi bahwa mereka akan memulai “Tour of the Setting Sum” untuk sebagian di tahun 2024 ini, dan akan memainkan pertunjukan terakhir mereka di Toronto pada tanggal 30 Januari 2025. Selama tur, mereka akan mengucapkan selamat tinggal kepada para penggemar di seluruh dunia, karena mereka akan tampil di Asia, Amerika Utara, dan Eropa.
Setelah beberapa isu kehadiran Sum 41 di Indonesia, akhirnya rilis juga pengumuman resmi mengenai konser mereka.
Di Indonesia, Sum 41 akan tampil di 2 kota, yaitu di Jakarta dan Yogyakarta. Mereka akan tampil pada 1 Maret 2024 di Uptown Park, Summarecon Mall Serpong Tangeran dan pada 2 Maret 2024 di Stadion Kridosono, Yogyakarta.
Beberapa band juga turut memeriahkan tur Sum 41 tersebut, dengan Ignite (USA) yang akan tampil membuka konser di Jakarta, serta Endak Soekamti dan Rocket Rockers yang akan membukan konser di Yogyakarta.
Band yang pernah dinominasikan untuk Grammy ini selanjutnya akan membawa pertunjukan mereka ke seluruh Eropa sepanjang musim panas, kemudian menyelesaikan konser mereka di Amerika Utara mulai 1 Agustus. Sejak saat itu hingga awal Oktober, para pencetak hit ini akan bermain di kota-kota seperti San Fransisco, Miami, dan Los Angeles, yang akan berakhir pada 5 Oktober di Los Angeles.
“Berada di Sum 41 sejak tahun 1996 telah memberikan kami beberapa momen terbaik dalam hidup kami. Kami sangat berterima kasih kepada para penggemar kami, baik yang lama maupun yang baru, yang telah mendukung kami dengan cara apa pun,” tulis band ini dalam sebuah pernyataan saat mengumumkan perpisahan mereka. “Sulit untuk mengartikulasikan rasa cinta dan rasa hormat yang kami miliki untuk kalian semua dan kami ingin kalian mendengarnya dari kami terlebih dahulu.”
“Sum 41 akan bubar,” lanjut pernyataan tersebut, dan grup ini melanjutkan dengan menggoda tentang album terakhir mereka dan tanggal tur mereka pada tahun 2023.
“Untuk saat ini, kami berharap dapat melihat kalian semua skumf—ers di jalan dan bersemangat untuk apa yang akan terjadi di masa depan bagi kita masing-masing,” tambah band tersebut. “Terima kasih untuk 27 tahun terakhir Sum 41.”